Makassar – Giat patroli Aman Nusa II yang dilakukan oleh personil gabungan Polsek Biringkanaya dalam rangka mendukung program pemerintah memutus rantai penyebaran virus Covid 19.(30/05/2020).
Dengan sasaran yaitu tempat kerumunan orang dan aktivitas pasar di wilayah hukum Polsek Biringkanaya Polrestabes Makassar.
Ipda H. Saparuddin selaku perwira pengendali dikonfirmasi menjelaskan bahwa kami dari polsek Biringkanaya tak henti – hentinya menghimbau kepada masyarakat agar tetap mengikuti protokol kesehatan apabila beraktivitas diluar rumah.
Kegiatan ini kami lakukan kepada masyarakat karena demi kebaikan kita bersama sehingga tidak ada lagi masyarakat yang menjadi korban akibat keganasan virus Covid 19 ini. tuturnya
Kami mohon kesadaran dan kerjasamanya Masyarakat dalam memutus rantai penyebaran virus Covid 19 agar pandemi Covid 19 bisa cepat selesai dan aktivitas dikota Makassar bisa kembali normal.