Infolain.com – Kanit Binmas Polsek Marbo Polres Takalar Ipda H. Karsono menjalin silaturahmi dengan masyarakat Dusun Bontomanai, Desa Lengkese, Kec. Marbo, Rabu(29/01/2020).
Dalam kesempatan tersebut, kanit Binmas mengajak kepada warga masyarakat Dusun Bontomanai, Desa Lengkese, Kec. Marbo “untuk senantiasa berperan aktif dalam menjaga situasi kamtibmas dikecamatan marbo agar tetap aman dan kondusif” pungkasnya.
Lebih Lanjut dikatakan bahwa “Masyarakat di himbau agar selalu bijak dalam berkomunikasi di media sosial dengan tidak sembarang memposting gambar atau berita Hoax yang belum tentu kebenarannya karena dapat memperkeruh situasi yang berujung pada pelanggaran hukum” ucap karsono.
Kanit Binmas Ipda Karsono berharap bahwa peranan Petugas Bhabinkamtibmas di lapangan sangat di harapkan guna mengayomi masyarakat agar kedepan sinergitas Polri dengan masyarakat selalu terjaga dengan baik.
Infolain.com